Rabu, 12 Juni 2013

LUKISAN IKAN 3d

                                    

                                        

Untuk menghasilkan karya yang realistis, Riusuke menggunakan sistem layer seperti pada printer 3D. Pertama ia menggambar ikan di dasar wadah kayu kemudian menuangnya dengan cat damar berwarna bening. Begitu pun selanjutnya, terus menerus hingga mencapai beberapa layer dan ikan tampak "hidup".

Lamanya pengerjaan tergantung dari ukuran karya, yang terbesar memakan waktu hingga 2 bulan. Karya ukuran 4,8 m x 2 m bisa mencapai harga Rp 38 juta. Saat ini Riusuke tengah mengadakan pameran di Inggris bertajuk "Goldfish Salvation".

Seniman berusia 38 tahun ini mulai melukis ikan mas koki sejak 10 tahun lalu. Meski begitu ia mengaku tidak pernah menggunakan ikan mas koki asli sebagai model saat melukis.

"Aku memilih melukis ikan mas koki daripada ikan tropis lainnya karena mereka asli dan lebih simpel," tutur lulusan desain dari Aichi Prefectual University ini. "Aku selalu mencari motivasi dari kegiatanku sebagai seniman dan identitasku melalui ikan mas koki."

Tidak ada komentar:

Posting Komentar